10 Situs Nonton Anime Legal Gratis & Berbayar 2024

Tempat Nonton Anime Legal Sub indonesia

Artikel Lainnya

Nosphire
Nosphire
New Day New Gameplay
- Iklan -

Anime News Plus – Perkembangan teknologi informasi dalam animasi Jepang, yang lebih dikenal dengan istilah ‘Anime’, semakin mendapatkan perhatian luas. Di Indonesia, jumlah penonton anime buatan Jepang terus meningkat pesat. Antusiasme masyarakat Indonesia terhadap anime telah menarik perhatian berbagai perusahaan streaming untuk memasuki pasar lokal. Hingga tahun ini, banyak platform streaming legal telah tersedia di Indonesia, menawarkan beragam pilihan bagi para penggemar anime.

Berikut adalah daftar tempat situs nonton anime legal gratis dan tempat situs nonton anime legal berbayar sub Indonesia resmi:

*Pembaruan daftar & harga 20/10/2024.

Dalam pembaruan artikel ini, saya telah menghapus beberapa daftar situs web yang masih aktif. Keputusan ini diambil karena layanan mereka tidak menyediakan kemampuan simulcast dan tidak menawarkan judul terbaru dalam waktu yang wajar. Selain itu, jumlah anime yang tersedia di platform tersebut sangat terbatas dan tidak mencerminkan popularitas saat ini. Langkah ini kami ambil untuk memastikan bahwa konten yang kami sajikan tetap terkini, dapat dipercaya, dan akurat bagi para pembaca kami.

- Iklan -

Berikut adalah daftar layanan masih aktif yang telah kami hapus:

  • Viu
  • Webtoon
  • Genflix

Sushiroll

Anime streaming legal berbayar pertama di Indonesia yaitu Sushiroll yang dibawa oleh PT Festival Digital Nusantara. Sushiroll sebenarnya merupakan anak bagian dari situs streaming Genflix.

- Iklan -

Sushiroll dapat ditonton melalui browser, mereka juga mempunyai aplikasi smartphone yang telah tersedia di Google Play dan App Store. Sushiroll sendiri telah bekerja sama dengan Ani-One untuk menyediakan subtittle bahasa Indonesia di banyak anime.

Faktak menariknya Sushiroll sendiri sebagian dari animenya merupakan peninggalan dari situs anime Legal berbayar lainnya di Indonesia yaitu Ponimu, yang kini sudah tutup.

Harga

Pembayaran di Sushiroll dapat dilakukan dengan sangat mudah menggunakan pulsa dari operator seperti Telkomsel, Smartfren, Indosat, XL, dan Hutch. Pilihan berlangganan tersedia mulai dari 1 hari hingga 30 hari. Jika Kamu mengunduh aplikasi Sushiroll, Kamu juga dapat melakukan pembelian melalui aplikasi tersebut dengan menggunakan metode pembayaran dari Google Play atau App Store.

  • 1 hari seharga Rp 500 sampai Rp 2.200
  • 3 hari segarga Rp 2200 sampai Rp 3.300
  • 1 minggu seharga Rp 5.600 sampai Rp 11.000
  • 30 hari seharga Rp 16.800 sampai Rp 27.500

*Peringatan: Harga dapat berubah sewaktu-waktu, baik meningkat maupun menurun. Pada saat artikel ini diperbarui, harga yang tertera jauh lebih terjangkau dari sebelumnya. Selain itu, harga juga tergantung pada penyedia layanan telepon, dan empat paket di atas tidak termasuk dalam paket yang bersamaan dengan kuota.

- Iklan -

Dengan pembelian berlangganan apapun Kamu sudah dapat menikmati semua paket premium yang ada di Sushiroll.

sushiroll
Sushiroll

Netflix

Netflix merupakan layanan streaming populer di Indonesia. Netflix pertama kali hadir pada tahun 1997 di Amerika. Netflix bukan hanya menyediakan film – fim barat dan Asia namun juga animasi Jepang. Kamu juga dapat menonton anime khusus buatan dari Netflix.

Harga

Netflix mempunyai 4 paket berlanggan yaitu;

  • Paket posel seharga Rp 54.000 kualitas 480p untuk di ponsel dan tablet
  • Paket dasar seharga Rp 120.000 kualitas 480p di semua platfrom,
  • Paket standar Rp 153.000 kualitas 1080p di semua platfrom
  • Paket premium seharga Rp 186.000 kualiatas 4K+HDR di semua platfrom.
netflix logo
Netflix

Amazon Prime Video

Amazon Prime Video adalah sebuah layanan video sesuai permintaan internet yang dikembangkan, dimiliki, dan dioperasikan oleh Amazon.com yang merupakan perusahaan dari Amerika.

Harga

Amazon Prime Video hanya memiliki tipe berlanggan yaitu Rp 59.000 perbulan.

amazon prime video logo
Amazon Prime Video

Crunchyroll

Crunchyroll merupakan layanan perusahaan streaming asal Amerika yang sangat populer dengan komunitas yang hampir ada di seluruh negara. Pada awalnya Crunchyroll tidak menyediakan subtitle Indonesia namun pada Septeber 2022 mereka mulai memasuki pasar Indonesia dikarenakan minat terhadap animasi Jepang meningkat drastis dan beberapa judul populer dan layanan simulcast juga langsung tersedia bahasa Indonesia.

Harga

  • Paket Fan seharga Rp 29.000 untuk 1 bulan dengan iklan
  • Paket Mega Fan seharga Rp 39.000 untuk 1 bulan tanpa iklan
  • Paket Mega Fan seharga Rp 390.000 untuk 12 bulan tanpa iklan
crunchyroll logo
Crunchyroll

iQiYi

iQiYi merupakan perusahaan yang berpusat di Singapura. Website streaming yang pertama kali berdiri pada tahun 2010. iQiYi merupakan tempat streaming anime gratis dan berbayar. Untuk Kamu yang ingin mendapatkan akses penuh dan menikmati fitur bluray 1080p dan Dolby Atmos di iQiYi kamu hanya perlu berlanggan VIP Standar atau VIP Premium.

Harga

iQiYi terdiri dari 3 paket dasar yaitu;

  • Basic
    • Tidak dapat 1080p dan judul VIP
  • Standar
    • Skip iklan, resolusi 1080p, judul VIP dan suara Dolby Cinema.
    • Premium
    • Skip iklan, resolusi 4K, judul VIP dan suara Dolby Cinema.

Berikut adalah rincian harganya:

  • Paket standar Rp 39.000/bulan
  • Paket standar Rp 75.000/3 bulan
  • Paket standar Rp 399.000/12 bulan
  • Paket premium Rp 59.00/bulan
  • Paket standar Rp 169.000/3 bulan
  • Paket premium Rp 599.000/12 bulan

*Harga di atas belum mencakup diskon yang tersedia.

iQiYi
iQiYi

CATCHPLAY+

CATCHPLAY+ merupakan layanan steaming film gratis dan berbayar yang telah berdiri sejak tahun 2007 di Taiwan. CATCHPLAY+ juga memiliki sejumlah vidio – vidio anime. Sayangnya untuk seri Anime terakhir kali diperiksa tidak ada yang gratis. Vidio seri anime di CATCHPLAY+ tidak begitu banyak namun beberapa seri populer tersedia disana.

Harga

  • 1 bulan sebesar Rp 45.000,
  • 3 bulan sebesar Rp 75.000,
  • 12 bulan sebesar Rp 540.000/12 bulan.

Harga Rental Film

  • 4 rental sebesar Rp 60.000,
  • 12 tental sebesar Rp 150.000.

*Harga di atas belum mencakup diskon yang tersedia.

catchplay
CATCHPLAY

Bstation

Bstation merupakan layanan streaming asal Tiongkok, situs ini juga merupakan salah satu streaming terbesar di kawasan asia tenggara dan asia timur. Di Tiongkok dan Jepangnya platform ini lebih dikenal dengan sebutan Bilibili, namun diluar negara itu tepatnya di asia tenggara mereka sendiri menamainya Bstation namun ini tetap platform yang sama.

Anime yang disediakan di platform ini cukup banyak, dan hampir semuanya dapat kalian lihat gratis dan kamu dapat menikmati resolusi hingga 480p secara gratis dan dengan membuat dan login kamu dapat menikmati resolusi 720p, namun beberapa diantara judul itu juga berbayar semua dan hanya gratis untuk 3 episode awal atau nantinya judul yang gratis juga bisa menjadi berbayar jika sudah melewati masa musim rilisnya.

Dari daftar yang ada Bstation merupakan penyedia layanan streaming anime paling banyak judulnya dengan tersedianya bahasa Indonesia selain Netflix.

Harga

Untuk versi berlangganan premium kamu dapat nikmati resolusi hingga 1080p dan beberapa judul juga ada yang tersedia hingga 4K.

  • 1 bulan seharga Rp 29.000
  • 3 bulan seharga Rp 75.000
  • 1 tahun seharga Rp 219.000

*Harga di atas belum mencakup diskon PC atau aplikasi yang tersedia.

bstation
Bstation

Vidio

Vidio merupakan layanan streaming asal Indonesia dan merupakan salah satu layanan streaming terbesar di Indonesia. Vidio ini seperti sebuah layanan TV kabel berbayar hanya saja ini bukan tersedia jaringan TV.

Beberapa tahun terakhir Vidio memasukan daftar judul anime lebih banyak dan sekarang sudah banyak judul dengan layanan simulcast.

Harga

Harganya paket terdiri dari 2 jenis dan 2 waktu langganan yaitu;

  • Paket Platinum
    • Rp 39.000 untuk 1 bulan
    • Rp 269.000 untuk 1 tahun
  • Paket Platinum Mahasiswa
    • Rp 19.000 untuk 1 bulan

*Harga di atas belum mencakup paket lainnya, saya hanya ambil paket dasar yang cakup semua kebutuhan nonton anime. Diluar paket platinum adalah paket tambahan yang sediakan siaran ekslusif olahraga.

vidio logo
Vidio

Ani-One

Ani-One penyedia animasi Jepang yang terdiversifikasi yang sepenuhnya dibawa oleh Medialink Group sejak tahun 2016 dan channel youtube Asia hadir di tahun 2019. Pada saluran youtube Ani-One yaitu Ani-One Asia tersedia banyak pilihan bahasa-bahasa di Asia termasuk bahasa Indonesia. Kamu dapat menikmati secara gratis vidio-vidio anime legal tersebut secara gratis di saluran mereka.

ani one

Muse Asia (Muse Indonesia)

Muse Asia Salah satu streaming anime legal gratis yang ada di Asia. Muse merupakan perusahaan agensi anime asal  Taiwan yang telah beridi sejak tahun 1992. Muse Asia memiliki saluran utama yaitu Muse Asia yang bersubtitle bahasa Inggris. Muse Asia setelah itu terbagi menjadi beberapa saluran youtube berbahasa asia salah satunya adalah Muse Indonesia yang hadir pada tahun 2020.

- Iklan -

2 KOMENTAR

0 0 votes
Penilaian Artikel
Langganan
Beri tahu tentang
guest
2 Komentar
Dulu
Terbaru Terbanyak Terpilih
Umpan Balik Sebaris
Lihat semua komentar
KucingKecil
Tamu
KucingKecil
2 Bulan lalu

Wah, seru banget info tentang anime ini! Akhirnya bisa nonton anime legal dengan harga terjangkau. Thanks ya, bro!

GamerKeren99
Tamu
GamerKeren99
2 Bulan lalu

Wah, artikel ini bermanfaat banget! Jadi tau mana aja situs nonton anime legal yang bisa diakses. Sekarang gak bingung lagi mau nonton di mana. Thanks ya! 😄

- Iklan -

Terbaru

2
0
Beri komentar, gratis tanpa buat akun!x
()
x