BerandaAnimeTate no Yuusha no Nariagari Season 2 Ungkap Trailer...

Tate no Yuusha no Nariagari Season 2 Ungkap Trailer & Detail Lainnya

Bagikan

Anime isekai populer yaitu Tate no Yuusha no Nariagari (The Rising of the Shield Hero) ungkap trailer kedua dan visual pertama anime season ke-2nya yang dapat kamu lihat diatas. Bukan hanya itu saja, mereka juga ungkap detail lainnya seperti tema lagu opening dan ending, dan perkenalan karakter baru beserta pengisi suaranya. Anime Tate no Yuusha no Nariagari Season 2 (The Rising of the Shield Hero 2) akan rilis pada bulan April 2022.

Dalam trailer kedua ini, mereka juga memperdengarkan lagu opening anime ini yang berjudul Bring Back dibawakan oleh grup band asal Jepang yaitu MADKID.

Video trailer juga memperkenal karakter baru yang bernama Ost Horai pada detik ke 79/ menit 1:19. Karakter ini akan disuarakan oleh Kana Hanazawa.

Untuk lagu ending anime ini akan dibawakan oleh Chiai Fujikawa yang merupakan seorang penyanyi solo dan juga seorang Idol. Lagu ending anime Tate no Yuusha no Nariagari Season 2 (The Rising of the Shield Hero 2) berjudul Yuzunaru.

Nosphire
Nosphire
New Day New Gameplay

Mungkin Tertarik

- Iklan -

Populer